Setelah puas menikmati wisata di Pantai Drini dan menulis ulasan di artikel sebelumnya, di artikel kali ini akan saya mengulas destinasi wisata yang tak kalah menariknya, masih di daerah Gunungkidul. Ya, Gunungkidul akhir-akhir ini memang sedang viral dan ngetrend dengan munculnya banyak destinasi wisata di sana. Selain pantai-pantai dengan pemandangan yang keren, beberapa destinasi wisata lain yang tak kalah menarik adalah HeHa View dan Drini Park, sebagai destinasi wisata yang penuh dengan spot foto instagramable dan wahana-wahana yang menarik. Oya, ada juga resto yang punya view yang indah di malam hari, yaitu The Manglung Resto dimana kita bisa menikmati city light kota Yogyakarta di malam hari. Tetapi di artikel ini akan saya ulas dahulu tentang Drini Park.
LOKASI DRINI PARK
three-sixty-drini-park (Gambar: instagram drinipark) |
Dari Pantai Drini letaknya tidak begitu jauh, hanya 10 menit menuju destinasi wisata ini dengan mobil atau bus. Namun kalau ditempuh dari Yogyakarta butuh waktu kira-kira 90 menit untuk sampai di Drini Park, karena jarak dari kota Yogyakarta sekitar 60 km.
Lokasi tepatnya adalah di Wonosobo I, Banjarejo, Tanjungsari, Gunungkidul. Akses menuju kesana jalannya sudah mulus dan lancar. Sepanjang perjalanan kita bisa melihat pemandangan alam (view) yang indah, mata dimanjakan dan tak akan bosan memandang alam sekitar ciptaan-Nya.
HARGA TIKET MASUK DAN JAM OPERASIONAL
Harga tiket masuk di Drini Park cukup terjangkau. Dengan tiket seharga 40K pengunjung sudah bisa menikmati berbagai spot foto menarik di sana. Nantinya pengunjung akan diberikan sebuah kartu Drini Card. Semua transaksi di sini menggunakan Drini Card, termasuk transaksi untuk wahana. Nah, saat pulang pengunjung bisa menukarkan kartu tersebut di deposit refund counter dan mendapat pengembalian sebesar 15K. Tiap wahana akan dikenakan tambahan biaya. Saat pengunjung membeli tiket masuk, akan mendapat 2 voucher diskon pembelian es krim dan es teh sebesar 20 %. Nantinya pengunjung bisa membeli es krim maupun es teh di foodcourt.tiket-masuk-drini-park (Gambar: koleksi pribadi) |
- Beli tiket masuk dan top up saldo, minimal 50K dan maksimal 500K.
- Pilih permainan yang disukai, lalu TAP kartu ke reader pada setiap wahana.
- Top up saldo dapat dilakukan di booth bertanda “Top Up Counter.”
- Bila masih ada sisa deposit dan sisa saldo, ambil di counter “Deposit Refund Counter,” yang letaknya ada di sisi kanan sebelum pintu keluar.
petunjuk-top-up-saldo (Gambar: koleksi pribadi) |
FASILITAS DRINI PARK
Drini Park adalah perpaduan antara keindahan alam Pantai Drini yang mempunyai view cantik dan wahana permainan seru untuk segala usia. Lokasi ini menawarkan pemandangan alam yang mengesankan dengan ketinggian mencapai 6 m dpl, pengunjung dapat melihat pemandangan laut dari sisi selatan. Dari Drini Park ini pengunjung bisa menikmati pemandangan dari dataran tinggi, yaitu pemandangan Pulau Drini dari atas dan menikmati keindahan lautan yang tak terbatas.Wahana-wahana yang ada di Drini Park tak kalah menariknya. Wahana yang bisa dijumpai adalah skyride dengan batas usia minimum untuk naik adalah 12 tahun. Dengan skyride pengunjung dapat menikmati view laut dan Pulau Drini dari ketinggian, sambil mengayuh kereta seperti sepeda di atas rel. Bagi yang tidak takut ketinggian, wahana ini sangat mengasyikkan. Kalau saya, tidak mencoba wahana ini karena kurang berani. Harga tiket skyride cukup terjangkau, yaitu 25K per orang.
skyride-di-drini-park (Gambar: koleksi pribadi) |
Selanjutnya ada waterplay yang menjadi spot favorit anak-anak, dan merupakan kolam renang untuk usia 5 sampai dengan 12 tahun. Anak-anak pasti merasa betah bermain air disini. Harga tiketnya 25K per orang.
Wahana lain adalah whoz yaitu kereta rel untuk anak-anak dengan HTM 15K. Kemudian ada juga volcano climbing untuk anak-anak, dan wahana ini gratis.
Wahana bernama Photospot Three Sixty (360) sangat menarik pengunjung. Dari sini pengunjung bisa menikmati panorama dari berbagai sudut yang indah. Photospot ini gratis.
Buat pengunjung yang suka berfoto ria, banyak spot-spot foto yang menghadap langsung pantai dan Pulau Drini. Pastinya keren sekali ya, berfoto dengan background laut luas dan pulaunya. Spot foto balon udara, spot foto mobil VW, spot foto kincir angin, spot foto tangga langit dengan jendela kaca di bagian belakangnya, spot foto tulisan Drini Park.
spot-foto-balon-udara (Gambar: koleksi pribadi) |
spot-foto-kincir-angin (Gambar: koleksi pribadi) |
spot-foto-tangga-langit (Gambar: koleksi pribadi) |
spot-foto-tulisan-drini-park (Gambar: instagram Drini Park) |
Tersedia juga resto sekaligus food court untuk jajanan yang siap saji. Nah, di food court ini saya sempat membeli es teh dan es krim dengan kartu diskon (yang didapat pada saat beli tiket), lumayan lah dapat diskon 20 % dari harga 10K. Makanan disini dari jajanan tradisional hingga makanan kekinian. Pengunjung bisa menikmati hidangan sambil duduk di kursi-kursi yang disediakan, dan menikmati view laut dan Pulau Drini dari ketinggian. Indah sekali.
view-dari-atas-resto (Gambar: koleksi pribadi) |
Pada arah pintu keluar dijumpai Drini Shop yang menjual aneka oleh-oleh khas Yogyakarta misalnya bakpia, pie susu dan lainnya. Selain itu juga dijual aneka fashion batik dan busana lain, aksesoris dan kerajinan tangan UMKM setempat. Drini Park memang mendukung perekonomian masyarakat sekitar dan bekerja sama dengan UMKM setempat. Hal ini juga membantu meningkatkan perekonomiam masyarakat sekitarnya.
drini-shop (Gambar: instagram Drini Park) |
Referensi:
https://travel.kompas.com/read/2024/05/23/121100227/fasilitas-dan-wahana-seru-di-drini-park-gunungkidul-yogyakarta
https://www.joglowisata.com/drini-park-wisata-baru-di-jogja.htm
wah, Jogja ini selalu adaaa aja yang baru. Menarik banget Drini Park ini, apalagi yang kayak saya, suka foto2. Bisa2 gak ingat pulang. Bagusnya lagi tempat ini juga mendukung UMKM lokal, jadi bisa membantu perekonomian masyarakat sekitar
BalasHapusGunung Kidul makin ciamiikkk yha.
BalasHapusbelakangan ini orang mulai banyak explore ke arah sana.
karena mulai bosenn juga klo ke jogja kudu Malioboro melulu ya kaann
Gunung Kidul memang saat ini lagi hits ya mbaa...banyak banget yang merencanakan wisata kesana...
BalasHapusAneka permainan di Drini Park juga lumayan beragam bisa menikmati keindahan laut juga dari sini..
Bisa paket komplit nie dari Drini Park bisa lanjut ke Pantai Drini karena letaknya yang berdekatan :)
Salah satu hal yang jadi pertimbangan saat melancong ke mana saja adalah
BalasHapuskeberadaan ruang laktasi dan ruang first aid. Ini bikin pengunjung terutama yang bawa anak merasa tenang
Bagusan mana sama Heha Sky, Mbak? Kebetulan sudah ke sana.
BalasHapusSpot instagramable seperti Drini (dan Heha) sangat ramai ya, bahkan di weekday juga termasuk ramai, lho. Dan bener2 memberi kesenangan pada para pengunjung.
Huaaah bagus banget ini mah
BalasHapusSaya kok jadi pengen
Tapi masih butuh di-list dulu
Karena agenda keluar kota masih nunggu waktu lowong paksu
Wah seru banget sih liburan ke Drini Park. Gunung Kidul selain terkenal dengan pantainya, ada tempat wisata yang menarik. Puas banget sih kalau main ke sini. Banyak spot foto yang cantik2 juga. Menariknya bisa di refund yaa tiket masuknya.
BalasHapusTernyata ada lokasi wisata yang Indah di Gunungkidul ya, keren banget. Gunungkidul sudah menjelma menjadi destinasi wisata unggulan di Jogja nih. Kalau ke Jogja bolehlah mampir ke Drini Park juga.
BalasHapusMenurutku nih ya. Gunung Kidul tuh kayak surganya destinasi wisata dah. Cuma emang rerata pantai gitu ya. Wisata ke Drini Park kayaknya seru banget.
BalasHapusPantai di Gunung Kidul emang cakep-cakeepp. Ternyata sekarang ada lagi tempat cakepnya yaa. Kemarin padahal aku ke Jogja sama suami, tapi malah gak ke pantai. Kapan-kapan kalau sama anak, mau ah ajak mereka ke sini :D
BalasHapus