wahyusuwarsi.com

PENTINGNYA BIMBEL BAGI SISWA KELAS 12


Pentingkah bimbingan belajar atau bimbel bagi siswa kelas12? Bagaimana kita akan menjawab bila ada pertanyaan seperti itu? Jawabannya tentu tergantung kebutuhan masing-masing siswa.

Seperti kita ketahui, banyak bimbel bertebaran di setiap kota dan daerah dengan kualitas, promosi dan harga yang berbeda-beda juga. Tentunya harga bimbel-bimbel tersebut disesuaikan dengan fasilitas yang tersedia, dan jaminan prestasi siswa bimbel tersebut bisa lolos masuk perguruan tinggi negeri yang diinginkan.

Kebutuhan, kepandaian dan daya tangkap setiap siswa (individu) berbeda-beda. Ada siswa yang bisa belajar mandiri di rumah (tanpa ikut bimbel), namun memiliki prestasi yang bagus dan bisa lolos masuk Perguruan Tinggi Negeri. Demikian juga ada siswa yang tidak bisa belajar mandiri, namun harus dibimbing seorang guru (mentor) dan harus ikut bimbel agar dapat meningkatkan prestasi belajar, dan memahami soal-soal yang tidak dimengerti. Ada siswa yang tidak bisa mengikuti les secara kelompok (klasikal), namun harus les privat dengan seorang guru (mentor) khusus. Jadi bisa disimpulkan bahwa kebutuhan bimbingan belajar untuk masing-masing siswa itu berbeda-beda.


Siswa sedang belajar di kelas
suasana-siswa-belajar-di-kelas
(Gambar: Pinterest)
 

MANFAAT MENGIKUTI BIMBEL

Bimbel atau bimbingan belajar adalah suatu kegiatan di bidang pendidikan yang diselenggarakan oleh suatu lembaga atau institusi, yang memberikan layanan belajar bagi siswa secara privat atau berkelompok. Di dalam bimbel tersebut, siswa dibimbing dan didampingi seorang mentor. Siswa dibimbing untuk memecahkan masalah dalam soal-soal yang diberikan (diujikan).

Di bawah ini ada beberapa manfaat mengikuti bimbel, yaitu:

1. Dengan mengikuti bimbel dapat meningkatkan frekwensi belajar siswa. Siswa yang biasanya hanya belajar di sekolah, dengan bimbel maka jam belajarnya bisa ditingkatkan lebih sering. Biasanya bimbel dilaksanakan sesuai paket yang dipilih. Untuk bimbel intensif biasanya jam belajar dilaksanakan setiap hari, sedangkan bimbel regular biasanya dilaksanakan 3 sampai 4 kali seminggu.

2. Banyak berlatih soal untuk ujian dan SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Test). Biasanya siswa mengikuti bimbel dalam rangka persiapan ujian dan test masuk perguruan tinggi (SNBT). Di sini siswa diberikan banyak latihan soal dan kisi-kisi soal yang biasanya diujikan di SNBT. Bimbel biasanya mengambil dari soal-soal SNBT tahun-tahun sebelumnya.

3. Siswa dibimbing dan dilatih cara menyelesaikan soal dengan cepat, tepat dan jawaban yang benar.

4. Siswa mendapat latihan berupa tryout yang diadakan oleh bimbel yang bersangkutan.

5. Dengan mengikuti bimbel, melatih daya kompetisi positif antar siswa. Siswa mempunyai semangat untuk berkompetisi dengan sesama teman dalam mengikuti tryout dan ujian yang diadakan oleh bimbel tersebut.

6. Siswa mendapat pengalaman baru dan bisa bersosialisasi dengan teman-teman seperjuangan di bimbel tersebut. Karena biasanya bimbel diikuti oleh siswa dari berbagai sekolah. Maka dengan ikut bimbel siswa akan mendapat teman baru dan bersosialisasi dengan mereka.

7. Proses belajar dan prestasi siswa dipantau dan mendapat laporan prestasi dari bimbel yang bersangkutn.

8. Melatih kemandirian siswa dan mempersiapkan siswa menghadapi ujian dan SNBT.

TIPS MEMILIH BIMBEL

Dalam memilih tempat bimbel, perlu juga dipertimbangkan beberapa hal sebelumnya. Di bawah ini adalah tips memilih tempat bimbingan belajar yang tepat.

1. Pilihlah lokasi bimbel yang dekat dengan sekolah atau rumah. Pertimbangan lokasi ini sangat penting, karena berhubungan dengan waktu yang harus ditempuh ke lokasi. Bila lokasi bimbel terlalu jauh dari sekolah atau rumah, dikhawatrikan menimbulkan rasa malas bagi siswa untuk datang ke tempat bimbel karena jauhnya lokasi.

2. Pilihlah bimbel sesuai dengan budget. Memilih bimbel sesuai budget adalah pilihan yang tepat, sehingga tidak memberatkan bagi orang tua untuk membiayainya. Ada juga bimbel yang pembiayaannya dengan program cicilan yang dibayarkan secara berkala.

3. Pilihlah bimbel yang memiliki materi dan silabus yang sesuai dengan kisi-kisi soal ujian dan SNBT.

4. Mengikuti kelas trial yang diadakan bimbel tersebut sebelum mendaftar.

PENGALAMAN MEMASUKKAN ANAK KE BIMBEL

Saya akan menceritakan pengalaman saya memasukkan anak ke bimbel, sehingga anak saya bisa lolos SBMPTN dan masuk ke fakultas yang sesuai dengan keinginannya.

Anak saya sekolah di sebuah SMA negeri di Semarang dan masuk jurusan IPA. Saat penentuan siswa eligible (SNMPTN) anak saya tidak lolos dengan pilihan jurusannya. Minatnya adalah ke jurusan Sastra Inggris.

Kemudian saya mendaftar ke sebuah bimbingan belajar yang lokasinya dekat dengan sekolah, dengan pertimbangan pulang sekolah bisa langsung ke tempat bimbel. Di bimbel ini, saya mendaftarkan anak saya ke bimbingan jurusan Soshum (Sosial Humaniora). Pertimbangan saya memasukkan ke bimbel soshum, karena di sekolah mendapat pelajaran IPA sedangkan anak saya ingin masuk ke jurusan Sastra Inggris yang nantinya testnya termasuk soshum. Bimbel yang diikuti hanya selama 6 bulan saja, dan dilaksanakan 3 kali dalam seminggu.

Walaupun masuk bimbel jurusan soshum, namun tidak mengurangi prestasi di sekolahnya. Nilai anak saya termasuk stabil baik dan masih bisa lancar mengikuti pelajaran di sekolah. Pulang sekolah, langsung datang ke lokasi bimbel (seminggu 3 kali). Begitu seterusnya selama 6 bulan. Bimbel ini juga selalu mengadakan tryout tiap beberapa bulan sekali, dan tryout diadakan sebulan sekali pada saat 3 bulan menjelang SNBT.

Semenjak ikut bimbel, anak saya jadi lebih semangat belajar (materi di sekolah dan materi bimbel). Nilai dan prestasinya juga menjadi lebih baik, dan lebih pandai mengatur waktu belajarnya.

Alhamdulillah akhirnya anak saya diterima di Undip di Fakultas Ilmu Budaya jurusan Bahasa Inggris sesuai dengan cita-cita dan keinginannya. Dan sekarang anak saya sudah kuliah semester 4, semoga dilancarkan dan dimudahkan.

Nah, itulah ulasan dan pengalaman saya memasukkan anak ke bimbel. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi pembaca.

Referensi:

http://www.neutron.co.id/info/5-manfaat-mengikuti-bimbingan-belajar

http://aksesprivat.com/manfaat-bimbel-intensif-sbmptn-bagi-siswa-kelas-12/

http://www.kompasiana.com/04_05_dzuriahilmaqurotuain1589/63de08e408a8b548637a4803/manfaat-ikut-bimbel-untuk-persiapan-snbt-2023

http://www.quipper.com/id/blog/tips-trick/bimbel-guide/tips-memilih-bimbingan-belajar-untuk-sma/
 

 

  

10 komentar

  1. Bimbel ini bisa jadi alternatif terbaik buat anak semakin sibuk, mengurangi jam bermain gadget dan tentunya bikin anak makin tambah wawasan.

    BalasHapus
  2. Jadi inget dulu waktu SMA. Kelas terakhir ikutan juga bimbingan belajar sama teman-teman, secara waktu itu masih UN atau ujian akhir yang nilainya oleh negara dibatas ada nilai minimalnya buat lulus, jadi kita takutkan ga lulus, ya. Yo wis ikutan bimbel biar tambah rajin belajarnya

    BalasHapus
  3. Bimbel bisa membuka wawasan belajar anak-anak terutama yang akan melangkah ke jenjang perkuliahan. Melalui Bimbel jugha bisa meningkatkan rasa percaya diri anak-anak ya jadi lebih bersemangat berjuang lolos seleksi perguruan tinggi

    BalasHapus
  4. Penting banget buat kelas 12 ikut bimbel, aku dulu juga ikut bimbel. Belajarnya lebih intensif dan terarah, jadi bisa fokus juga mencapai target.

    BalasHapus
  5. Tim ikutan bimbel, Bun. selain untuk nambah semangat, dengan ikut bimbel biasanya dapat trik dan tips mengerjakan soal. Sehingga bisa lebih cepat dalam mengerjakan. Btw, saya juga alumni Undip Bu, fakultas psikologi. 😁

    BalasHapus
  6. Alhamdulillah. Barakallah, ya, Bu, ananda bisa diterima di jurusan impiannya. Semoga lancar sampai selesai. Kelebihan bimbel itu memang memberikan celah untuk menyelesaikan dengan tepat dan cepat.

    BalasHapus
  7. Alhamdulillah, barakallah untuk ananda ya
    Saya dulu juga ikut bimbel saat kelas 12 sebelum umptn, dulu namanya umptn, sekarang banyak banget ya istilahnya sampai bingung

    BalasHapus
  8. Terimakasih artikelnya kak Bisa dibaca nanti buat anak saya, kalau sudah kelas 12.. sekarang beluum

    BalasHapus
  9. Untuk anak-anak kelas atas memang sangat penting adanya untuk mempersiapkan diri mereka agar siap dalam menjalani keseharian sebagai seorang siswaj

    BalasHapus
  10. Pgalaman saya sndiri yg ikut bimbel u/ persiapan masuj kmpus sangat mmbantu saya dalam memahami materi² yang d ujikan...lingkungan belajar jg sangat mndukung untuk belajar dgn tutor ataulun saling sharing dgn teman sebaya jadi tmbah semngat dlm belajarnya...

    BalasHapus